Senin, 09 Mei 2011

Go to Batu Caves... The Biggest Murugan Statue In the World... ^^,


-Third Day, Monday 18 April 2011- Well, setelah malam harinya mengistirahatkan badan, paginya kami melanjutkan kembali perjalanan. Untuk hari ini, kami hanya berkunjung ke Batu Caves, dan selebihnya hanya nongkrong di KL Sentral sambil ngobrol dengan turis. Ehehehe.. *Biar makin lancar ngomong Englishnya ;p sapa tau dedek di dalam perut ini juga ketularan piter bahasa Inggris,,hihii.. : )
Perut Na udah keliatan gede... ^^,
Bangun kesiangan, karena masih capek, ehehee.. Kami bersiap menuju KL Sentral. Tak lupa membeli nasi lemak untuk sarapan pagi dan siang, *diborong euy... kami menuju terminal Batu Caves menggunakan LRT dari KL Sentral *Only 1 RM each person ^.^
Turun di stasiun Batu Caves, langsung bisa melihat kuil Batu Caves dengan patung hanoman dan Murugan-nya yang terkenal paling besar sedunia. : ) *Bersyukur, stasiun pas di pintu masuk Batu Caves, jadi tak perlu jalan jauh2..hihii..
Ada beberapa temple tempat ibadah Hidhu, dan di guanya ada 3 kuil gua utama dan beberapa kuil di gua2 kecil. Untuk dapat menuju gua, kita harus mendaki sekitar 272 tangga.. *Hosh hosh. Oya, dalam waktu dekat, ada proyek dari pemerintah Malaysia yang akan membangun cable car alias gondola untuk menuju puncak guanya, jadi para wisatawan atau yang akan beribadah dimanjakan dengan cable car ini dan tak perlu olahraga menaiki tangga sampai hosh hosh,,ahahahaa...

Ini nih pembeitahuan proyek cable car nya..
Gua-gua ini tidaklah gelap seperti yang teman2 kira. Meski atap gua mencapai 100 meter, tapi ada beberapa atap gua yang berlubang yang memungkinkan cahaya matahari masuk ke dalam gua. Its called avent kalau gak salah ;p. Stalagtit stalagtitnya turut memperindah gua yang jadi ibadah umat Hindhu ini.
Sayangnya, banyak terdapat kotoran burung dara dan monyet di sekitar lantai tangga dan dasar gua. Jadi, agak bau kotoran githu sama hati2 buat orang muslim celananya ya, nanti ga sah lagi pas shalat ;p. Maklum, disini banyak dipelihara hewan2, terutama burung dara dan monyet yang bebas zterbang berkeliaran di seputar area gua dan pelatarannya. >.< Monyet di sini juga kadang suka usil, terbukti dari buah pisang yang dibawa orang Hindhu untuk beribadah disabet sama monyetnya dan dengan innocent face, langsung lahap memakan pisangnya. ^^, So becarefull with Ur belonging. : )
Beberapa Burung Dara yang bertengger di atap
Ada pula gua yang sangat dalam (its called Dark Cave) dan para pengunjung dilarang masuk ke dalam gua tersebut, tanpa didampingi oleh ‘penjaga gua’ or guide nya. Karena gua ini panjangnya 2 km dan banyak binatang2 gua seperti ular dan insekta githu dehh. Plus, ijin untuk memasuki gua juga cukup susah, karena kita sebelumnya harus mengantongi ijin dari Malaysian Nature Society.
Setelah puas explore Batu Caves, kami kembali lagi ke KL Sentral. Waktu sudah menunjukkan pukul 04:00 pm. Mau main2 lagi, males. Hihii.. Akhirnya kami hanya nongkrong di KL Sentral sambil wi-fi gratis.. (Rencuk doank yg wi-fi an, hape kami tak mendukung.. T.T). Sumpah pewe abis di KL Sentral :) Setelah 7 jam menikmati santai di KL Sentral, kami pun masuk ke KTM Senandung Sutera untuk melanjutkan adventure kami, menuju Singapura. :D *Perjalanan Malaysia – Singapura menggunakan kereta, akan diulas di halaman tersendiri. ^^,

0 comments:

Posting Komentar

.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...