
Setelah 6 bulan kerja di Pekanbaru,,rindu pada kota kelahiran tak terbendung lagi. *Lebay* Akhirnya, akhir Mei, yang bertepatan dengan first anniversary of our marriage.. *iihhiirrr....* kami mengambil cuti dua minggu untuk honeymoon di Jogja dan Magelang.. Hahaayyy..

Dengan kondisi kehamilan 5 bulan, kami ‘nekat’ bermain ke air terjun. Tak lupa pastinya, berdoa memohon keselamatan pada Allah, semoga perjalanannya lancar juga.. ^^, Dari Magelang kota, kami menuju Pasar Kaliangkrik, tempat kami janjian bertemu dengan Mas Amin. Setelah beberapa kali tanya orang2 sekitar, akhirnya ketemu deh pasarnya.. hyuff.. Perjalanan dilanjuttkan menuju Desa Sutopati, Kajoran, tempat dimana Curug Silawe berada.
![]() |
Pemandangan Saat Perjalanan Menuju Curug Silawe |

Mendekati curug, jalanan makin menanjak, yang membuat saia harus turun jalan kaki lantaran motor sudah tersengal-sengal membawa kami berdua..hahayy.. Lumayanlah buat olahraga ibu hamil.. *Mpe loket Curug Silawe, saia langsung lemes laper, kehabisan tenaga,,hahaa..*
Tiket masuk sangat murah meriah, cukup mengeluarkan Rp 2.000,- per orang, plus biaya parkir motor sebesar Rp. 1000,- saja, kita dapat menikmati keindahan air terjun di Curug Silawe.
By the way, asal muasal nama Silawe ini, kami dengan sotoy mengira, berasal dari kata ‘Selawe’ (bahasa Jawa) alias Dua puluh Lima.. *Karena air terjunnya cukup banyak sih,,yang besar dua,,yang kecil2 ada beberapa... :p* Tapi ternyata, artinya bukan itu,,hahahaa.. Arti Sebenarnya ternyata, Silawe berasal dari kata “Lawe” (Bahasa Jawa) alias sarang laba2. Mungkin karena bentuknya seperti sarang laba-laba kali ya? Entahlah.. ^^,

Oya, berdasar cerita pegawai kantor, setiap menjeng Ramadhan, ada kegiatan adat yang dilakukan disana. Kaya gerebeg/gunungan di Jogja githu deh. Yaitu membawa gunungan hasil panen yang diarak masyarakat dari Lapangan Sutopati sampai ke curug. Tapi entah ya, apakah hingga saat ini tradisi tersebut masih dilakukan/dilestarikan atau tidak, heehe.. Karena kebetulan kami kesana bukan pada saat menjelang Ramadhan.. ^^

0 comments:
Posting Komentar